Akhiri Masa Jabatan, Danny Pomanto Berpesan ASN Agar Loyal di Pemerintahan Munafri-Aliyah

JELAJAH.CO.ID, Makassar – Wali Kota Makassar resmi mengakhiri masa jabatannya pada Kamis, 20 Februari 2025 setelah 9 tahun memimpin Makassar.

Danny sapaan akrab Ramdhan Pomanto mengawali perpisahannya dengan menggelar apel terakhirnya di halaman Balai Kota Makassar hari ini, Rabu, 19 Februari 2025.

Seluruh jajaran pemerintah kota Makassar yang berkantor di Balai Kota tak mampu membendung rasa haru. Mereka menitikkan air mata saat Danny menyampaikan sambutan perpisahan.

“Saya bersyukur kepada Allah, kami bisa melaksanakan tugas dengan baik sampai diakhir masa jabatan kami,” kata Danny.

“Air mata ini membahagiakan kami, air mata yang keluar adalah air mata bahagia,” lanjutnya.

Danny juga mengucapkan permohonan maaf kepada seluruh ASN dan warga kota Makassar atas ketidaksempurnaan kepemimpinannya.

Baca Juga:  Andi Ina Sampaikan Kabupaten Barru Dukung Program MBG

Ia berpesan kepada seluruh pegawai pemerintah kota Makassar baik ASN maupun non ASN agar loyal terhadap pemerintahan Munafri Arifuddin – Aliyah Mustika Ilham (Mulia).

“Berikan yang terbaik untuk beliau (Appi-Aliyah), doakan beliau lebih baik,” ucap Danny.

Komentar Anda
Berita Lainnya