Respons Ketua Golkar Bulukumba Soal Musda Golkar Sulsel 2025

JELAJAH.CO.ID, Makassar– Ketua DPD II Golkar Bulukumba, Nirwan Arifuddin, memberikan tanggapannya terkait dinamika politik menjelang Musyawarah Daerah (Musda) Golkar Sulsel 2025.

Sejumlah figur mulai bermunculan dalam bursa pencalonan Ketua DPD I Golkar Sulsel.

Namun Golkar Bulukumba masih sebelum menentukan arah dukungan.

Menurut Nirwan, hingga saat ini belum ada pembahasan serius di internal Golkar Bulukumba terkait dukungan kepada kandidat tertentu.

Ia menilai, peta kekuatan politik masih cair, dan pihaknya akan mengikuti mekanisme partai sebelum mengambil keputusan.

“Kami mendengar ada beberapa nama yang muncul, tapi mereka masih menunggu restu dari DPP Golkar. Sampai sekarang, belum ada yang secara resmi menghadap dan meminta restu,” ujar Nirwan kepada wartawan, Selasa, 4 Maret 2025.

Baca Juga:  Idrus Marham Dukung Menteri Pertanian Pimpin KKSS

Diketahui, beberapa nama yang digadang-gadang maju dalam Musda Golkar Sulsel antara lain Ketua Golkar Sulsel Taufan Pawe.

Lalu Wali Kota Makassar sekaligus Ketua Golkar Makassar, Munafri Arifuddin.

Selanjutnya, eks Ketua Golkar Sulsel, Ilham Arief Sirajuddin.

Mantan Bupati Pangkep, Syamsuddin A Hamid, serta Ketua Harian Golkar Sulsel, Kadir Halid.

Nirwan pun mengapresiasi muncul sejumlah figur di bursa pencalonan Musda Golkar Sulsel 2025.

Namun, ia menegaskan Golkar Bulukumba tetap akan mengikuti arahan dari DPP sebelum menentukan dukungan.

“Kami di Golkar Bulukumba sami’na wa atho’na. Artinya, kami menunggu petunjuk dari DPP Golkar. Jangan sampai kita dikasih weser kanan, tapi malah weser kiri. Itu bisa berbahaya,” katanya.

Baca Juga:  Komisioner KPU Barru, Bawaslu Tana Toraja Hingga Ketua Bawaslu Sulsel Akan Menjalani Sidang DKPP

Selain itu, Nirwan juga mengungkap bahwa fokus kader Golkar yang saat ini masih dalam tahap konsolidasi pasca-Pilkada 2024.

Menurutnya, pasca lebaran nanti, dinamika politik akan semakin jelas dan komunikasi antar-kandidat dengan daerah akan lebih intens.

“Setelah Pilkada 2024, teman-teman di Golkar masih fokus pada silaturahmi antar kader yang menang di Pilkada kemarin. Mungkin setelah lebaran, baru ada pembahasan serius terkait Musda Golkar Sulsel,” jelasnya.

Musda Golkar Sulsel sendiri dijadwalkan berlangsung setelah Idulfitri, sekitar April atau Mei 2025.

Komentar Anda
Berita Lainnya